Ini contoh teks berjalan. Isi dengan tulisan yang menampilkan suatu ciri atau kegiatan penting di desa anda.

Artikel

PERINGATAN HARI IBU DI KALURAHAN BANJAROYO MENDAPATKAN APREASI YANG LUAR BIASA OLEH LURAH BANJAROYO

23 Desember 2022 13:12:11  Admin Kalurahan  493 Kali Dibaca  Berita Desa

Warta Oyo_ Hari ibu diperingati setiap tanggal 22 Desember dan di tahun ini hari ibu mengangkat tema “Perempuan Berdaya Indonesia Maju”. Tema tersebut bertujuan untuk mendorong perempuan agar terlibat dalam menyuarakan hak – haknya, agar mendapatkan perlindungan dan mencapai kesetaraan.
Kalurahan Banjaroyo sebagai salah satu kalurahan yang terus mendukung peran aktif perempuan, menyadari bahwa saat ini peran perempuan sebagai ibu adalah hal yang sangat penting dalam upaya memajukan Sumber Daya Manusia di masa mendatang.
Kamis, 22 Desember 2022 pukul 09.30 WIB sampai selesai TP PKK Kalurahan Banjaroyo mengadakan Lomba Memasak Nasi Goreng Sehat dan Lomba Keluwesan di Balai Kalurahan Banjaroyo dan Halaman Kalurahan Banjaroyo sekaligus memperingati Hari Ibu. Untuk tim juri Pokja 3 dari Kapanewon, BPKal diwakili oleh Ibu Yuniwarti Benedecta, dan 2 orang tokoh masyarakat ibu Agustina Anjar Handani dan ibu Yuni dari Padukuhan Semagung.
Diawali lomba keluwesan semua yang hadir ikut dalam penilaian, peserta sebanyak 2 orang berjalan beriringan di dalam ruangan sejauh 10 meter layaknya seorang pragawati profesional. Kriteria penialaian meliputi keserasian busana dan keserasian tata rias wajah atau rambut. Untuk lomba memasak nasi goreng sehat terdiri dari 19 orang perwakilan dari 19 Padukuhan ditambah perwakilan dari 1 orang Pamong Kalurahan. 20 orang tersebut dibagi menjadi 4 grup. Kriteria penilaian cita rasa, kreativitas dan cara penyajian serta kekompakan peserta lomba. 
Bapak Yoanes Pius Cahyo Nugrohojati dalam sambutannya sangat mengapresiasi kegiatan TP PKK Kalurahan Banjaroyo dan keikutsertaan para ibu-ibu di acara ini. Beliau juga berharap semoga dengan pembagian grup di lomba memasak dapat menciptakan kerjasama dan kekompakan antar padukuhan dalam memasak.

Kirim Komentar


Nama
No. Hp
E-mail
Isi Pesan
  CAPTCHA Image [ Ganti gambar ]
  Isikan kode di gambar
 


Wilayah Kalurahan

Aparatur Kalurahan

Back Next

Statistik Penduduk

Komentar Terbaru

Info Media Sosial

Lokasi Kantor Kalurahan


Alamat : BANJAROYO, KALIBAWANG, KULON PROGO
Kalurahan : Banjaroyo
Kapanewon : Kalibawang
Kabupaten : Kulon Progo
Kodepos : 55672
Telepon :
Email : banjaroyodesa@gmail.com

Statistik Pengunjung

  • Hari ini:148
    Kemarin:433
    Total Pengunjung:219.340
    Sistem Operasi:Unknown Platform
    IP Address:3.15.202.4
    Browser:Mozilla 5.0

Arsip Artikel

07 Agustus 2019 | 60.234 Kali
SEJARAH DESA BANJAROYO
29 Juli 2013 | 59.857 Kali
Profil Desa
08 Juli 2019 | 59.431 Kali
Aduan
08 Juli 2019 | 59.408 Kali
Daftar Informasi Publik
08 Juli 2019 | 59.399 Kali
Maklumat PPID
02 Juli 2019 | 59.387 Kali
Visi dan Misi
08 Juli 2019 | 59.363 Kali
Permohonan Informasi

Statistik SID