Warta Oyo_Desa BRILiaN merupakan program inkubasi desa yang diselenggarakan oleh BRI bekerjasama dengan pihak ke-tiga sebagai komitmen Bank BRI dalam mengembangkan potensi desa binaan BRI. Program ini fokus pada kombinasi 4 aspek yaitu BUMDes Aktif (sebagai penggerak ekonomi desa), Digitalisasi (implementasi produk dan aktivitas digital di desa, termasuk keuangan digital dan pemanfaatan produk-produk digital BRI), Sustainability (desa tangguh yang mampu meningkatkan kesejahteraan masyarakat desa melalui sektor usaha unggulan desanya secara berkesinambungan), Innovation (Desa yang kreatif dalam memecahkan permasalahan kemasyarakatan dan sosial desa).
Kamis, 5 September 2024 Kalurahan Banjaroyo yang diwakili oleh Carik Banjaroyo Ibu Fitria Citra Devi, S.Gz. menerima Apresiasi New Desa BRILiaN 2024 Batch 2 Regional Office Yogyakarta. Bersama dengan Kalurahan Kebonharjo, Samigaluh, Kulon Progo. Banjaroyo dan Kebonharjo masuk top 40 terbaik se Indonesia. Apresiasi dalam bentuk uang senilai masing-masing Rp 10.000.000,-.
Kalurahan Banjaroyo bisa masuk top 40 terbaik nasional berkat prestasi BUMDes yang aktif memajukan perekonomian di Kalurahan, masyarakat yang sudah banyak bersinergi dengan BRI, sudah memberikan kontribusi yang besar terhadap Kalurahan sehingga mampu memenuhi seluruh indikator penilaian mulai dari kelembagaan hingga program pemberdayaan masyarakat.
Pada kesempatan tersebut, Carik Banjaroyo menyampaikan terima kasih atas apresiasi yang diberikan kepada Kalurahan Banjaroyo dan mohon bimbingan dan doa serta harapannya agar tahun depan bisa diusulkan kembali dapat memperoleh yang lebih baik lagi,mungkin terbaik 1 yang nominalnya satu milyar. Aamiin…..